Sabtu, 08 Agustus 2009

Apa Allah Marah?

Pagi ini ketika nyebokin Adnan, 5 th, tiba-tiba dia bertanya:

Adnan : Ayah, Adnan sakit apa karena Allah marah?

Adnan memang sedang sakit sejak kemarin. Badannya panas. Kemarin sudah berobat, alhamdulillah cuma radang tenggorokan. Penyakit langganan anak-anak.

Aku : Emang, kenapa Allah marah sama Adnan.
Adnan : Kan, Adnan pernah bohong sama Ayah?
Aku : Kapan….?
Adnan : Dulu, waktu Adnan suka minta uang sama Abel.

Abel adalah nama teman TK-nya. Dulu dia suka minta uang sama Abel, tapi kalau saya tanya katanya gak minta kok, Abel yang maksa ngasih. Waktu itu, aku percaya.

Aku memang gak pernah kasih uang jajan. Karena khawatir anak-anak jajannya kotor atau gak sehat. Jadi setiap hari Adnan dibekali makanan dari rumah.

Suatu ketika, aku bilang sama Adnan, mulai besok Adnan harus menolak pemberian Abel. Dan dia hari itu nurut, pulang gak bawa mainan seribuan yang suka dibeli dari Abang jualan mainan di depan sekolahnya. Sampai aku ketemu Abel.

Abel : Ayahnya Adnan, Adnan sekarang gak boleh minta uang lagi ya………

Deg…. Plasss……
Anak-anak selalu jujur…. Sampai di rumah aku tanya Adnan, sebenarnya selama ini dia dikasih uang atau minta sama Abel…. Ternyata dia yang minta…. Maka dia minta maaf saat itu juga. Tak hanya sekali. Saat mau tidur sama ibunya Adnan nangis. Katanya menyesal selama ini membohongi Ayah. Ibunya menghibur agar dia minta maaf sama Ayah dan istighfar.

Itu kejadian 3-4 bulan yang lalu.
Dan kini saat sakit dia ingat ‘dosa’nya….

Aku : Allah bukan marah, tapi menegur …..
Adnan : Jadi dosaku bisa dihapus?
Aku : Bisa… kan Adnan sudah minta maaf dan istighfar kepada Allah.
Dan tidak mengulangi lagi…..

Dalam hati aku merasakan bahwa pertanyaan dan dialog dengan Adnan adalah cara Allah menegur aku dan orang-orang dewasa lainnya…. Anak kecil aja ingat akan kesalahannya, masak kita kalah sama anak kecil….

Cikarang Baru, 8 Agustus 2009.

1 komentar:

  1. a.w.w
    makasih mas choirul dah blog walking.
    syukur deh kalau gak kenal saya.

    padahal kalao senam nusantara sebelahan.

    salam kenal mas.

    BalasHapus